Jumat, 10 Mei 2013

Teknik Pemesinan

Teknik pemesinan adalah suatu cabang pendidikan dimana  mempelajari tentang energi dan perubahannya, seperti teori pneumatik, hidrolik, kelistrikan mekanik, dll. Selain itu hal yg akan dipelajari tentunya adalah metodologi logam, klasifikasinya, serta sifat dan macam dari logam, terutama besi sebagai dasar sebelum mempelajari teknik mesin selanjutnya. Sehingga diharapkan dalam mempelajari proses pengerjaan panas logam, atau pengerjaan dingin nantinya tidak ada kebingungan atau kecanggunngan.
Dilihat dari proses belajarnya, teknik mesin merupakan salah satu pembelajaran yang membutuhkan tenaga dan pemikiran yang cukup. Namun orang awam sayangnya menganggap hanya dibutuhkan tenaga dalam teknik mesin, karena akhirnya akan menjadi operator/kuli saja. Padahal dalam melakukan suatu pengerjaan besi, seperti pembubutan, pembuatan roda gigi, atau pengerjaan lainnya membutuhkan suatu perhitungan yang matang untuk menghasilkan suatu produk yang bagus. Apa
lagi dalam pengerjaan di mesin CNC. Tentunya tidak sembarang orang yang bisa mengerjakannya.
Prospek kedepan dari orang-orang mesin juga sangat cetar membahana :D. Selain dapat menjadi operator mesin produksi hingga mesin CNC, juga dapat menjadi maintenance mesin pabrik, ataupun menjadi drafter, bahasa kasarnya adalah tukang gambar :D. Kebanyakan program desain untuk logam tidak terlalu sulit untuk dipelajari, sehingga banyak peluang juga lulusan mesin menjadi seorang drafter.
Maka dari itu, bagi yang lagi galau mencari-cari jurusan kuliah, tentunya teknik mesin bisa menjadi salah satu option yg berpotensi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar